Timnas U-13 Target Pertahankan Gelar

Ketua Umum PSSI Djohar Arifin Husin mematok target maksimal kepada tim nasional (timnas) U-13 Indonesia. Djohar ingin tim Merah Putih belia mempertahankan gelar ASEAN Cup 2011 di MuangthongThani, Bangkok, Thailand, 14 - 18 Juli mendatang.

Tim Merah Putih belia membawa label juara bertahan setelah 2 tahun yang lalu sukses menundukkan Thailand di Indonesia. Meski menghadapi misi sulit, Djohar berharap Dzulfikar Ardiansyah dkk mampu mengulangi prestasi sebelumnya.

“Berjuanglah untuk nama bangsa, karena kalian membawa harga diri bangsa di kancah internasional,”ujar Djohar, saat menerima timnas U-13 di Kantor PSSI,Jakarta. Djohar menyambut baik komitmen Yamaha yang mensponsori perjalanan timnas ke Negeri Gajah Putih. Djohar berharap agar berbagai event pembinaan usia muda terus berjalan, karena itu sejalan dengan program PSSI yang mengutamakan pembinaan usia muda.“Pembinaan usia dini sangat penting dan harus dijalankan dari sekarang,”tutur mantan Staf Ahli Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) ini. Djohar yang berkomitmen membina usia muda itu mengaku menyambut baik kepergian 18 bibit muda Indonesia ke Thailand. Djohar menyatakan potensi generasi muda Indonesia dalam dunia sepak bola sangat besar. Ke depan, pihaknya berniat untuk menyiapkan pelatih-pelatih yang berkualitas di tiap daerah untuk membina usia dini dalam rangka menciptakan Tim Nasional Indonesia yang kuat di masa depan.

PR Corporate and Communication Head PT YMKI Indra Dwi Sunda sepakat dengan Djohar. Indra pun berharap kerja sama dengan PSSI akan berlanjut. “Terima kasih karena Pak Djohar telah menyempatkan diri bertemu dan memberikan dukungan penuh atas program ini. Kami berharap bisa terus bekerja sama,”ujar Indra. Lima negara akan menjadi kerikil perjalanan tim Merah Putih belia di Thailand.Selain timnas Thailand yang mengutus dua wakilnya, juga India, Vietnam,dan Malaysia yang terjebak dalam satu grup. Pelatih Rohmat Nanung mengakui turnamen kali ini akan lebih berat. “Dengan dua wakil Thailand, persaingan semakin ketat. Apalagi, kami punya beban sebagai juara bertahan dan waktu persiapan yang minim.Tapi, kami harus yakin karena diperkuat tim juara tahun lalu plus tambahan sejumlah pemain yang punya kualitas bagus,”ujarnya. 

Source: seputar indonesia

Komentar